Dalam rangka memeriahkan Imlek, Growing Kid School mengadakan perayaan Chinese New Year pada 6 Februari 2019. Perayaan ini dibuka dengan atraksi Barongsai dan dilanjutkan dengan lomba-lomba serta pengundian pemenang yang mengikuti program Instagram Give Away.
Perayaan ini sangat antusias diikuti anak-anak dari jenjang PG sampai dengan SD terutama saat pemberian Angpao saat atraksi Barongsai. Acara yang dimulai pukul 09.00 WIB ini dibawakan oleh Ms Dewi Kusumawati Angriawan, S.Pd dan dilanjutkan dengan lomba Fashion Show yang diikuti oleh siswa-siswi PG dan TK.
Adapun siswa-siswi dari jenjang PG A mengikuti lomba fashion show ini adalah : Felicia, Jason, Jessie, Leandra, Agnes, Nico. Sedangkan dari jenjang PG B : Ken Maxwell, Agnes Batubara, Clairine, Nicholas, Jade, Alan, Naura, Beryl, Calvin, dan Win.
Sedangkan peserta dari jenjang TK A adalah : Nando, Hana, Lovely, Vania, Juan, dan Evelyn. Dari jenjang TK B : Devina, Giselle, Erica, Eza, Vika, Noel, dan Hanzell.
Para siswa PG dan TK terlihat sangat antusias mengikuti lomba ini karena mereka menggunakan pakaian khas Imlek, yaitu Qibao dan Cheongsam. Mereka juga memberikan pose-pose gaya yang menarik baik bagi para juri dan panonton saat performance.
Setelah lomba fashion show, acara dilanjutkan dengan lomba Singing Mandarin yang pesertanya dari siswa-siswi SD kelas 1 sampai dengan 5, yang diikuti oleh Giselle, Delfina, Kayla, Javier, Sasha, Darren, Chelsea, Tiffany, Gwen, Viere, Caryn, Felisha, dan Faylin.
Tujuan diadakan Perayaan Chinese New Year ini selain untuk merayakan perayaan Imlek juga melatih siswa-siswi agar percaya diri serta berani dalam memberikan penampilan terbaik mereka agar dapat menjadi pemenang dalam lomba tersebut.
Dan diakhir acara diadakan penarikan undian Instagram Give Away berupa voucher cash sebesar Rp. 500.000,-. Pemenang undian ini adalah pemilik akun siendonatalia, chitra_tiffany, dianaharsono, chika.astiviani, dan prellyfranshina.
Semoga ditahun ini kemeriahan Chinese New Year senantiasa mendatangkan kesuksesan, rejeki, serta kebahagiaan bagi kita semua.